Seputar BanyumasSeputar BanyumasSeputar Banyumas
  • Beranda
  • Banyumas
  • Cilacap
  • Purbalingga
  • Banjarnegara
  • Jateng
  • Nasional
  • Olahraga
  • Plesiran
  • Ragam
  • Risalah
  • Opini
  • Indeks
Seputar BanyumasSeputar Banyumas
  • Beranda
  • Banyumas
  • Cilacap
  • Purbalingga
  • Banjarnegara
  • Jateng
  • Nasional
  • Olahraga
  • Plesiran
  • Ragam
  • Risalah
  • Opini
  • Indeks
Pencarian
  • Beranda
  • Banyumas
  • Cilacap
  • Purbalingga
  • Banjarnegara
  • Jateng
  • Nasional
  • Olahraga
  • Plesiran
  • Ragam
  • Risalah
  • Opini
  • Indeks
Ikuti Kami
© 2025 Seputar Banyumas. All Rights Reserved.
Seputar Banyumas > Artikel > Banyumas > Seluruh Puskesmas di Banyumas Bakal Dilengkapi Ruang Rawat Inap
Banyumas

Seluruh Puskesmas di Banyumas Bakal Dilengkapi Ruang Rawat Inap

Besari
Terakhir diperbarui: 13 November 2025 13:50
Besari
Membagikan
Tol Pejagan
Bupati Banyumas Sadewo Tri Lastiono pernah mengatakan hampir 50 persen jalur tol Pejagan-Cilacap akan ada di wilayah Banyumas. (Dok Pemkab Banyumas)
Membagikan

Komitmen Pemerintah Kabupaten Banyumas dalam meningkatkan pelayanan kesehatan semakin terwujud. Bertepatan dengan peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61, Puskesmas II Baturraden kini memiliki fasilitas ruang rawat inap baru.

Peresmian fasilitas ini dilakukan langsung oleh Bupati Banyumas, Sadewo Tri Lastiono, pada Rabu (12/11/2025). Fasilitas rawat inap di puskesmas ini merupakan bagian dari realisasi Trilas Program yang diusung Bupati Sadewo bersama Wakil Bupati Lintarti, khususnya di sektor kesehatan.

Tujuan utama penyediaan ruang rawat inap di Puskesmas adalah untuk mendekatkan akses pelayanan kesehatan kepada masyarakat. Bupati Sadewo menegaskan bahwa langkah ini adalah bagian dari komitmen pemerintah daerah.

“Kami ingin memastikan, ketika ada warga yang membutuhkan perawatan atau dalam kondisi gawat darurat, mereka tidak perlu jauh-jauh pergi ke rumah sakit. Cukup datang ke puskesmas di wilayahnya, karena di sana sudah tersedia layanan rawat inap,” katanya.

Bupati Sadewo menambahkan bahwa fokus pada peningkatan layanan publik, terutama kesehatan, merupakan prioritas utama dalam Trilas Program. Ia berharap, dalam kurun waktu lima tahun ke depan, seluruh puskesmas di Banyumas akan dilengkapi dengan fasilitas rawat inap.

Baca juga  Begini Pesan Bupati Banyumas Kepada 97 Pegawai yang Memasuki Masa Pensiun 

“Tidak harus banyak, beberapa ruangan saja gapapa, asalkan bisa memenuhi kebutuhan masyarakat sekitar. Dengan begitu, pelayanan kesehatan di Banyumas bisa semakin merata, cepat, dan terjangkau,” ujarnya.

Saat ini, Puskesmas Baturraden II yang baru diresmikan memiliki kapasitas 8 bed pasien rawat inap ditambah 3 tempat di Instalasi Gawat Darurat (IGD), sehingga total tersedia 11 bed.

Menurut Kepala Dinas Kesehatan, dr. Dani Esti Novia, Puskesmas Baturraden II menjadi puskesmas ke-17 di Banyumas yang memiliki fasilitas rawat inap. Rencananya, setiap kecamatan akan memiliki minimal satu puskesmas dengan layanan tersebut.

“Dari 40 Puskesmas di Banyumas, ini yang ke-17. Nantinya di setiap kecamatan akan ada minimal 1 puskesmas yang memiliki ruang rawat inap. Kita usahakan itu,” jelas dr. Dani Esti Novia.

Menyambut fasilitas baru ini, Kepala Puskesmas II Baturraden, Fajar Tri Asih, menyatakan kesiapan mereka untuk melayani pasien.

“Sambil menununggu Kredensial BPJS kami sudah siap menerima pasien umum, sementara untuk Pasien BPJS menunggu Persetujuan BPJS dulu,” katanya.

Respons positif juga datang dari warga setempat. Uki, salah satu warga Baturraden, menyampaikan rasa senangnya.

Baca juga  Catat Tanggalnya! Ada Pameran Otomotif Kabupaten Banyumas di Menara Teratai

“Alhamdulillah, senang sekali. Tadi sempat melihat ruangannya, bagus dan nyaman. Sekarang kalau ada yang perlu dirawat, tidak perlu jauh-jauh ke rumah sakit. Lebih mudah bagi pasien dan keluarga,” ujarnya.

Diharapkan, kehadiran fasilitas rawat inap ini akan membuat pelayanan kesehatan di Baturraden menjadi lebih optimal, cepat, dan memadai bagi seluruh masyarakat.

 

Follow akun sosial media kami untuk update berita terbaru!

TAG:hari kesehatan nasionalpuskesmas baturraden iisadewo tri lastiono
Artikel Sebelumnya Cek Penerima BLT Kesra Cek Penerima Bansos BPNT November 2025 Pakai NIK KTP
Artikel Selanjutnya Pramuka Garuda 641 Pramuka Garuda Madukara Dilantik, Semangat Kepramukaan Banjarnegara Terus Berkobar
TAHUN BARU
HUT PBG 25
HUT PBG 25 HR IRAWAN
HUT PBG 25 MKKS
HUT PBG 25 MUKODAM

Tetap Update Berita Terbaru!

Follow akun media sosial Seputar Banyumas dan jangan lewatkan kabar penting seputar Banyumas dan sekitarnya!
FacebookSuka
XMengikuti
InstagramMengikuti
YoutubeSubscribe
TiktokMengikuti

Mungkin Anda Suka

Prakiraan cuaca purwokerto banyumas 16-17 januari 2026
BanyumasRagam

Prakiraan Cuaca Purwokerto Saat Long Weekend 16–18 Januari 2026, Hujan atau Cerah?

Oleh Kurnia
es brasil purwokerto
Banyumas

Es Brasil Purwokerto Bukan dari Brazil, Ini Sejarah Nama dan Cita Rasanya

Oleh Kurnia
djoko susanto
Banyumas

Bantah Narasi “Lawan Tak Seimbang”, Djoko Susanto Tegaskan Kemenangan Anthon Donovan di Mahkamah Agung

Oleh Besari
villa purwokerto staycation
BanyumasPlesiran

10 Rekomendasi Villa Purwokerto Terjangkau untuk Staycation Lepas Penat

Oleh Kurnia
Seputar BanyumasSeputar Banyumas
Ikuti Kami
  • Susunan Redaksi
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Disclaimer
  • Terms of Service
  • Kebijakan Privasi
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan 
  • Kode Etik Jurnalistik
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lupa password?