PSSI Jateng telah memutuskan untuk memundurkan jadwal Liga 4 Jateng. Karena jadwal dimundurkan, maka jadwal laga semua tim peserta Liga 4 Jateng berubah, termasuk Wijayakusuma FC Cilacap.
Di Liga 4 Jateng musim ini, Wijayakusuma FC berada di grup G bersama Persibat Batang dan ISP Purworejo. Dengan begitu, Wijayakusuma akan melakoni empat pertandingan dengan perincian dua pertandingan kandang dan dua pertandingan tandang.
Jadwal baru untuk Wijayakusuma di Liga 4 Jateng setelah pemunduran waktu kick off adalah sebagai berikut:
Sabtu 3 Januari 2026 pukul 15.00 WIB: Wijayakusuma vs ISP Purworejo
Minggu, 11 Januari 2026 pukul 15.00 WIB: Persibat vs Wijayakusuma
Minggu, 18 Januari 2026 pukul 15.00 WIB: ISP Purworejo vs Wijayakusuma
Rabu, 21 Januari 2026 pukul 15.00 WIB: Wijayakusuma vs Persibat
Wijayakusuma FC Siap
Wijayakusuma FC Cilacap sudah sangat siap menjelang pelaksanaan Liga 4 Jateng. Pelatih Wijayakusuma FC, M Yahya, mengungkapkan bahwa persiapan timnya berjalan sangat mulus dan mencapai target yang ditetapkan.
“Fisik pemain sudah bagus. Endurance sudah terlihat. Tak-tik dan strategi sudah bisa diterapkan dalam skema permainan terbuka,” ujar M Yahya, Senin (15/12/2025).
Kesiapan Wijayakusuma bukan hanya terkait latihan. Namun, mereka juga sudah melakukan tiga kali uji coba. Hasilnya, Wijayakusuma selalu menang dalam uji coba. Saat melawan Gukiti Yogyakarta, Wijayakusuma mampu menang 2-1.
Kemudian saat pertandingan melawan Persak Kebumen, Wijayakusuma juga mampu menang dengan skor 1-0. Saat melawan Komunitas Bola Satukan Kita Cilacap, Wijayakusuma juga mampu menang dengan skor 2-0. Hasil uji coba yang bagus itu diharapkan akan berlanjut di Liga 4 Jateng.
*Anda bisa lihat info lain di Instagram kami.







