
Kepala Lembaga Pemasyarakatan Kelas IIB Nirbaya, Helmi Najih, melantik dua pejabat manajerial baru dalam upacara pelantikan yang digelar di Aula gedung utama Lapas Nirbaya, Jumat (26/9).
Pelantikan ini sekaligus menjadi langkah penyegaran organisasi demi meningkatkan kinerja dan kualitas pelayanan pemasyarakatan.
Dua pejabat yang dilantik adalah Bagus Tri Pamungkas sebagai Kepala Sub Seksi Registrasi dan Bimbingan Kemasyarakatan menggantikan Tegar Widya Pradana serta Dias Martha yang resmi mengisi jabatan Kepala Sub Seksi Keamanan setelah sebelumnya posisi tersebut sempat kosong.
Kalapas Nirbaya dalam sambutannya menyampaikan bahwa pelantikan ini merupakan bagian dari dinamika organisasi dan amanah yang harus dijalankan dengan penuh integritas.
“Saya berharap pejabat baru segera beradaptasi, bekerja profesional, serta menjaga sinergi dengan seluruh jajaran. Jabatan ini bukan sekadar kepercayaan, melainkan juga tanggung jawab besar untuk membawa Lapas Nirbaya menjadi lebih baik,” tegas Helmi.
Kalapas juga memberikan ucapan Trimakasih kepada rohaniawan dari kemenag Cilacap, bapak Saefudin yang telah hadir di pelantikan dan sumpah jabatan pejabat manajerial di Lapas Kelas IIB Nirbaya.
Pelantikan berlangsung khidmat dan ditutup dengan pemberian ucapan selamat dari seluruh jajaran pegawai. Suasana penuh harapan dan semangat kebersamaan menyertai langkah awal para pejabat baru dalam mengemban tugas.



