Babak Penyisihan Liga 4 Jawa Tengah musim 2025/2026 mengalami perubahan jadwal. Hal ini diputuskan oleh Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI) Jawa Tengah melalui surat resmi yang ditujukan kepada manajer tim dan ketua panpel pertandingan klub peserta.
Perubahan jadwal ini tertuang dalam surat PSSI Jawa Tengah Nomor: 512/PSSI-JTG/XII/2025 tentang Penetapan Perubahan Jadwal Pertandingan Babak Penyisihan Liga 4 Jawa Tengah 2025/26 yang dikeluarkan di Semarang pada 15 Desember 2025.
Berdasarkan surat tersebut, PSSI Jawa Tengah menyampaikan bahwa perubahan dilakukan setelah mempertimbangkan pelaksanaan koordinasi dengan Polda Jawa Tengah terkait jadwal pengamanan pertandingan dan sebagai tindak lanjut untuk menyukseskan kompetisi Liga 4 Jawa Tengah.
“Kami berharap pada posisi serta Polda Jawa Tengah memberikan arahan terkait awal mula pelaksanaan kompetisi Liga 4 Jawa Tengah agar pelaksanaan penyelesaian jadwal kompetisi Liga 4 Jawa Tengah menjadi tertib dan teratur,” demikian kutipan poin dalam surat yang ditandatangani oleh Sekretaris PSSI Jawa Tengah, Purwidiyatanto.
Implikasi dari koordinasi ini adalah adanya pergeseran waktu pelaksanaan pertandingan. Salah satu perubahan penting yang tercantum dalam lampiran jadwal yang diperbarui (Update 15 Desember 2025) adalah penyesuaian jadwal untuk pertandingan yang sedianya dilaksanakan pada Selasa 23 Desember 2025 menjadi Senin 22 Desember 2025.
Pertandingan yang dimainkan pada tanggal tersebut meliputi sejumlah laga dari Grup A hingga Grup G. Di antaranya adalah laga antara tim Wijayakusuma FC menjamu ISP Purworejo. Semua pertandingan dimulai pada pukul 15.00 WIB.
PSSI Jawa Tengah meminta kepada seluruh peserta, baik manajer tim maupun panitia pelaksana pertandingan, untuk mematuhi dan menyesuaikan diri dengan jadwal terbaru ini demi kelancaran kompetisi.
Follow akun sosial media kami untuk update berita terbaru!







