MISI Curi poin bagi Persibara Banjarnegara saat tertandang ke Kendal gagal total, bahkan Laskar Dipayudha harus pulang tanpa poin setelah kalah 3-0 oleh Persik Kendal pada lanjutan Liga 4 PSSI Jawa Tengah 2026 Grup F yang digelar di Stadion Kebondalem, Kendal, Rabu (7/1/2026).
Tuan rumah Persik Kendal langsung tampil agresif sejak awal laga. Hasilnya, gol pembuka tercipta pada menit ke-9 melalui Dafa Balindra, yang memanfaatkan kelengahan lini belakang Persibara untuk membawa Persik unggul 1-0.
Tertinggal satu gol, Persibara mencoba bangkit. Anak asuh Agus Riyanto berupaya membangun serangan lewat pergerakan Bayu Eko Prasetyo dan rekan-rekannya. Namun, solidnya pertahanan Persik Kendal membuat sejumlah peluang gagal berbuah gol.
Meski telah unggul, Laskar Bahurekso julukan Persik Kendal tidak mengendurkan tekanan. Serangan Persik Kendal yang dimotori Fajar Wawan terus menggempur pertahanan tim tamu. Jual beli serangan pun mewarnai jalannya pertandingan.
Memasuki menit ke-30, Persik Kendal mampu menguasai lini tengah dan memutus aliran bola Persibara. Tekanan tersebut berbuah hasil pada menit ke-35. Rizky Kurniawan sukses menggandakan keunggulan tuan rumah menjadi 2-0, skor yang bertahan hingga turun minum.
Lini Tengah Persibara Banjarnegara Terkunci
Di awal babak kedua, Persibara melakukan sejumlah pergantian pemain untuk mengubah skema permainan. Upaya tersebut sempat menghasilkan tekanan ke area pertahanan Persik Kendal.
Namun, rapatnya pertahanan tuan rumah dan penampilan solid penjaga gawang Herlian membuat setiap peluang Persibara berhasil digagalkan. Bahkan, Persik Kendal berhasil mengunci permainan lini tengah Persibara Banjarnegara.
Alih-alih memperkecil ketertinggalan, Persibara kembali kebobolan. Pada menit ke-63, Persik Kendal melancarkan serangan terorganisir yang kembali diselesaikan Rizky Kurniawan, sekaligus mencetak gol keduanya dan mengubah skor menjadi 3-0.
Hingga peluit panjang dibunyikan, skor tidak berubah. Kemenangan ini membuat Persik Kendal semakin kokoh di puncak klasemen sementara Grup F dengan 6 poin dari dua pertandingan. Sementara Persibara Banjarnegara masih tertahan di peringkat ketiga dengan 1 poin.
Persaingan Grup F Kian Ketat
Pada pertandingan lain di Grup F, Persikama Kabupaten Magelang harus puas berbagi poin dengan Persak Kebumen setelah bermain imbang tanpa gol.
Hasil tersebut menempatkan Persikama Kabupaten Magelang di posisi kedua klasemen sementara dengan 2 poin, hasil dari dua kali imbang, masing-masing saat menghadapi Persibara Banjarnegara (1-1) dan Persak Kebumen (0-0).
Follow akun sosial media kami untuk update berita terbaru!







