Seputar BanyumasSeputar BanyumasSeputar Banyumas
  • Beranda
  • Banyumas
  • Cilacap
  • Purbalingga
  • Banjarnegara
  • Jateng
  • Nasional
  • Olahraga
  • Plesiran
  • Ragam
  • Risalah
  • Opini
  • Indeks
Seputar BanyumasSeputar Banyumas
  • Beranda
  • Banyumas
  • Cilacap
  • Purbalingga
  • Banjarnegara
  • Jateng
  • Nasional
  • Olahraga
  • Plesiran
  • Ragam
  • Risalah
  • Opini
  • Indeks
Pencarian
  • Beranda
  • Banyumas
  • Cilacap
  • Purbalingga
  • Banjarnegara
  • Jateng
  • Nasional
  • Olahraga
  • Plesiran
  • Ragam
  • Risalah
  • Opini
  • Indeks
Ikuti Kami
© 2025 Seputar Banyumas. All Rights Reserved.
Seputar Banyumas > Artikel > Banjarnegara > Rakerkab KONI Banjarnegara Petakan Target Medali Porprov XVII Jateng 2026
BanjarnegaraOlahraga

Rakerkab KONI Banjarnegara Petakan Target Medali Porprov XVII Jateng 2026

Syarif TM
Terakhir diperbarui: 20 Desember 2025 12:17
Syarif TM
Membagikan
Ketua KONI Banjarnegara Target Medali Porprov
Ketua KONI Banjarnegara Nurohman Ahong dalam Rakerkab 2025, fokus pada target medali Porprov XVII Jateng 2026. (konibara)
Membagikan

KOMITE Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Banjarnegara mulai memanaskan mesin menuju Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) XVII Jawa Tengah 2026. Melalui Rapat Kerja Kabupaten (Rakerkab), KONI memetakan potensi target medali sekaligus menyusun strategi mempertahankan posisi masuk 10 besar, dengan membidik peringkat 7 besar tingkat provinsi.

Contents
  • 286 Atlet Sudah Amankan Tiket Porprov
  • Belajar dari Porprov XVI 2023
  • Fokus Prestasi, Bukan Lagi Pemasalan
  • Petakan Target Medali dari Atlet Potensial

Rakerkab digelar di Sasana Bhakti Praja Banjarnegara, Sabtu (20/12/2025), dan diikuti jajaran pengurus KONI serta seluruh pengurus cabang olahraga (cabor). Forum ini tidak hanya menjadi ajang evaluasi kinerja tahunan, tetapi juga titik awal penyusunan langkah taktis menuju Porprov XVII.

286 Atlet Sudah Amankan Tiket Porprov

Ketua KONI Banjarnegara Nurohman Ahong menyebutkan, hingga saat ini sudah ada 286 atlet Banjarnegara yang memastikan diri lolos dan berhak tampil di Porprov XVII Jateng 2026. Dengan kekuatan tersebut, KONI menargetkan raihan lebih dari 40 medali emas agar mampu menembus peringkat 7 besar.

Baca juga  Terbawa Arus Hingga 53 Kilometer, Korban Hanyut di Banjarnegara Ditemukan Meninggal Dunia

“Persaingan di Porprov mendatang pasti semakin ketat. Semua kabupaten/kota sudah mulai melakukan persiapan serius, bahkan ada yang sudah masuk tahap pemusatan latihan. Karena itu, kami meminta seluruh Pengcab fokus penuh pada prestasi,” ujar Ahong.

Menurutnya, KONI Banjarnegara telah menyiapkan program menuju prestasi yang harus berjalan seiring dengan program latihan di masing-masing cabang olahraga.

“Ingat, target kita tetap berada di 10 besar dan berusaha menembus peringkat 7 Jawa Tengah,” katanya.

Belajar dari Porprov XVI 2023

Ahong mengingatkan, pada Porprov XVI Jateng 2023, Banjarnegara sukses menempati peringkat 9 dengan raihan 29 medali emas. Capaian tersebut menjadi modal penting untuk melangkah lebih jauh pada edisi berikutnya.

“Tidak ada yang mustahil jika kita kompak dan bekerja maksimal. Kuncinya adalah program latihan yang terarah, pemetaan atlet potensial, serta strategi yang jelas, pemetaan lawan dalam penentuan target medali menjadi sangat penting,” katanya.

Fokus Prestasi, Bukan Lagi Pemasalan

Sementara itu, Bidang Pembinaan dan Prestasi KONI Banjarnegara, Mansur, menegaskan bahwa fokus pembinaan saat ini sepenuhnya diarahkan pada prestasi. Setiap cabang olahraga diminta menunjuk pelatih kepala untuk memaksimalkan pembinaan atlet yang sudah lolos Porprov sesuai dengan target medali yang sudah ditetapkan.

Baca juga  10 Korban Longsor Pandanarum Ditemukan, Termasuk Satu Bagian Tubuh

“Tidak ada lagi pemasalan di level ini. Fokus kita adalah atlet-atlet yang sudah mengamankan tiket Porprov. Untuk pembinaan dasar, bisa menjadi tugas pelatih sasana atau klub,” jelas Mansur.

Petakan Target Medali dari Atlet Potensial

Ia menambahkan, pemetaan potensi medali telah dilakukan berdasarkan rekam jejak atlet, data prestasi sebelumnya, serta hasil evaluasi terbaru.

“Ada cabor dan atlet tertentu yang kami fokuskan untuk meraih emas. Program latihan disesuaikan dengan target, sehingga peluang serta target medali bisa dimaksimalkan,” ujarnya.

Melalui Rakerkab ini, KONI Banjarnegara berharap seluruh elemen olahraga daerah dapat bergerak seirama, sehingga target prestasi pada Porprov XVII Jateng 2026 dapat tercapai dan mengharumkan nama Banjarnegara di tingkat provinsi.

Follow akun sosial media kami untuk update berita terbaru!

TAG:berita banjarnegarakoni banjarnegaraolahragaPorprov JatengPorprov XVII JatengTarget medali
Artikel Sebelumnya Titik Nol Info! Hari Ini, Lalu Lintas Kawasan Heritage Tugu Titik Nol Kota Lama Cilacap Diberlakukan Satu Arah
Artikel Selanjutnya Goa Jatijajar Ada Tiket Spesial Goa Jatijajar Kebumen Selama Libur Nataru
TAHUN BARU
HUT PBG 25
HUT PBG 25 HR IRAWAN
HUT PBG 25 MKKS
HUT PBG 25 MUKODAM

Tetap Update Berita Terbaru!

Follow akun media sosial Seputar Banyumas dan jangan lewatkan kabar penting seputar Banyumas dan sekitarnya!
FacebookSuka
XMengikuti
InstagramMengikuti
YoutubeSubscribe
TiktokMengikuti

Mungkin Anda Suka

Persibas Banyumas
BanyumasOlahraga

Antusiasme pada Persibas Banyumas Tak Terbendung

Oleh Djamal SG
jenang gula aren
Banjarnegara

Kisah Warga Sidakangen Banjarnegara Sukses Inovasi Jenang Gula Aren, Berawal Coba-coba Kini Banjir Pesanan

Oleh Heri C
Persak Kebumen
JatengKebumenOlahraga

Persak Kebumen Merangkak Naik, Magis Mbah Gatot Terlihat

Oleh Djamal SG
Piala AFF 2026
Olahraga

Segrup di Piala AFF 2026: Indonesia Bakal Jamu Vietnam

Oleh Djamal SG
Seputar BanyumasSeputar Banyumas
Ikuti Kami
  • Susunan Redaksi
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Disclaimer
  • Terms of Service
  • Kebijakan Privasi
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan 
  • Kode Etik Jurnalistik
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lupa password?