Lisa BLACKPINK, resmi memasuki fase baru dalam kariernya. Bintang K-pop tersebut akan melakukan debut layar lebarnya lewat film aksi berjudul Extraction: Taigo.
Dia beradu akting dengan aktor populer Ma Dong Seok dan Lee Jin Wook. Sebagaimana diwartakan filmfare, Netflix mengonfirmasi proyek ini dan merilis foto sesi pembacaan naskah yang langsung memicu antusiasme besar di media sosial.
Produksi Film Aksi Dimulai

Netflix menyatakan bahwa produksi film garapan sutradara Lee Sang Yong itu telah berjalan. Lee Sang Yong dikenal lewat deretan film laga blockbuster yang berhasil secara komersial.
Selain Lisa, film ini juga dibintangi Ma Dong Seok—aktor internasional dari Train to Busan dan Eternals—serta Lee Jin Wook yang dikenal lewat berbagai drama hit.
Melalui unggahan foto table read, tim produksi menuliskan, “Taigoga, seorang tentara bayaran yang tumbuh sebagai yatim perang. Misi Aksi Sungguhan untuk menyelamatkan Leah yang diculik! Ma Dong Seok, Lee Jin Hyuk, dan Larisa Manoban (Lisa) telah dikonfirmasi sebagai bagian dari pemeran. Film aksi blockbuster dengan dunia yang luas, hanya di Netflix.”
Respons Penggemar: Media Sosial Meledak
Begitu pengumuman rilis, penggemar dari seluruh dunia langsung membanjiri media sosial dengan komentar dan dukungan.
Seorang penggemar menulis, “Lisa dalam film aksi adalah semua yang aku inginkan.”
Penggemar lain berkomentar, “Ayo, Lisa.”
Pengguna ketiga menambahkan, “Lalisa Manobal, aku cinta aktingmu!”
Sementara seorang penggemar yang terkejut menulis, “Apa? Apa? Aku sangat terkejut.”
Perjalanan Karier Lisa BLACKPINK yang Makin Mendunia
Lisa BLACKPINK bernama lengkap Lalisa Manobal, adalah rapper, penyanyi, penari, dan penulis lagu asal Thailand.
Namanya melejit secara global sejak debut bersama BLACKPINK di bawah YG Entertainment pada 2016.
Grup tersebut kemudian menjadi salah satu girl band paling berpengaruh dan terlaris di dunia, memecahkan berbagai rekor dan mendominasi tangga musik internasional.
Pada awal 2025, Lisa BLACKPINK mulai menjajaki dunia seni peran dengan tampil dalam serial HBO populer The White Lotus.
Ia juga menerima penghargaan sebagai duta budaya dari Kementerian Kebudayaan Thailand berkat kontribusinya dalam mempromosikan warisan budaya Thailand di kancah global. Perdana Menteri Thailand, Prayut Chan-o-cha, turut memberi pujian atas dampaknya.
Dengan dimulainya debut film layar lebar Lisa BLACKPINK, para penggemar menantikan pembaruan terbaru terkait Extraction: Taigo. Film ini dijanjikan menghadirkan aksi intens, skala global, serta cerita penuh ketegangan.







