Seputar BanyumasSeputar BanyumasSeputar Banyumas
  • Beranda
  • Banyumas
  • Cilacap
  • Purbalingga
  • Banjarnegara
  • Jateng
  • Nasional
  • Olahraga
  • Plesiran
  • Ragam
  • Risalah
  • Opini
  • Indeks
Seputar BanyumasSeputar Banyumas
  • Beranda
  • Banyumas
  • Cilacap
  • Purbalingga
  • Banjarnegara
  • Jateng
  • Nasional
  • Olahraga
  • Plesiran
  • Ragam
  • Risalah
  • Opini
  • Indeks
Pencarian
  • Beranda
  • Banyumas
  • Cilacap
  • Purbalingga
  • Banjarnegara
  • Jateng
  • Nasional
  • Olahraga
  • Plesiran
  • Ragam
  • Risalah
  • Opini
  • Indeks
Ikuti Kami
© 2025 Seputar Banyumas. All Rights Reserved.
Seputar Banyumas > Artikel > Banyumas > Stasiun Purwokerto Dipadati 13.414 Penumpang Saat Libur Nataru
Banyumas

Stasiun Purwokerto Dipadati 13.414 Penumpang Saat Libur Nataru

Santo
Terakhir diperbarui: 2 Januari 2026 13:10
Santo
Membagikan
Stasiun Purwokerto
Stasiun Purwokerto mencatat lonjakan signifikan arus penumpang kereta api selama Libur Natal dan Tahun Baru (Libur Nataru) 2025/2026. (Daop 5 Purwokerto)
Membagikan

Stasiun Purwokerto mencatat lonjakan signifikan arus penumpang kereta api selama Libur Natal dan Tahun Baru (Libur Nataru) 2025/2026. Pada Rabu, 1 Januari 2026, sebanyak 13.414 penumpang menggunakan layanan kereta api dari dan menuju Stasiun Purwokerto.

Contents
  • Pilihan Utama Selama Libur Nataru
  • Selama Libur Nataru, Stasiun Purwokerto Layani 200.740 Penumpang
  • Angkutan Libur Nataru Daop 5
  • Pengamanan dan Pelayanan Diperkuat

Dari total tersebut, 6.403 penumpang tercatat berangkat dari Purwokerto, sementara 7.011 penumpang lainnya tiba di stasiun kebanggaan masyarakat Banyumas itu.

Tingginya angka tersebut menegaskan peran Stasiun Purwokerto sebagai simpul transportasi utama di wilayah selatan Jawa Tengah selama Libur Nataru.

Pilihan Utama Selama Libur Nataru

Manager Humas KAI Daop 5 Purwokerto, M. As’ad Habibuddin, menyampaikan bahwa tingginya volume penumpang menunjukkan besarnya kepercayaan masyarakat terhadap kereta api sebagai moda transportasi andalan selama masa libur pergantian tahun.

“Tingginya volume penumpang tersebut menunjukkan besarnya kepercayaan masyarakat terhadap kereta api sebagai moda transportasi pilihan utama selama masa libur pergantian tahun,” ujarnya.

Baca juga  Pasien Jantung Wafat Usai Terganjal Prosedur Ambulans Puskesmas

Selama Libur Nataru, Stasiun Purwokerto Layani 200.740 Penumpang

Stasiun Purwokerto
Pada Rabu, 1 Januari 2026, sebanyak 13.414 penumpang menggunakan layanan kereta api dari dan menuju Stasiun Purwokerto. (Daop 5 Purwokerto)

Secara kumulatif, sepanjang periode 18 Desember 2025 hingga 1 Januari 2026, Purwokerto telah melayani 200.740 penumpang.

Rinciannya, 99.115 penumpang berangkat dan 101.625 penumpang tiba selama Libur Nataru.

Adapun stasiun favorit penumpang dari dan menuju Purwokerto meliputi Pasarsenen, Yogyakarta, Gambir, Kiaracondong, dan Bekasi.

Angkutan Libur Nataru Daop 5

KAI Daop 5 Purwokerto mencatat, selama 15 hari masa Angkutan Libur Nataru (18 Desember 2025–1 Januari 2026), sebanyak 255.509 penumpang telah menggunakan layanan kereta api di wilayah operasional Daop 5. Purwokerto menjadi salah satu stasiun dengan kontribusi penumpang terbesar.

Untuk ketersediaan tiket, hingga Jumat (2/1/2026) masih tersedia 4.747 tiket kereta api keberangkatan dari wilayah Daop 5 Purwokerto yang dapat dimanfaatkan masyarakat untuk perjalanan periode 2–4 Januari 2026, dengan titik keberangkatan utama Stasiun Purwokerto.

Pengamanan dan Pelayanan Diperkuat

Mengantisipasi lonjakan penumpang pada sisa Libur Nataru, KAI Daop 5 Purwokerto menyiagakan seluruh petugas operasional dan pelayanan di Stasiun Purwokerto, memperkuat pengamanan, serta memastikan seluruh sarana dan prasarana dalam kondisi andal.

Baca juga  Seru Banget! Liburan di Stasiun Purwokerto Kini Ada Mini Travel Fair, Wahana Anak & Diskon Hotel

KAI juga terus berkoordinasi dengan pihak terkait guna menjaga kelancaran dan keselamatan perjalanan kereta api yang berangkat maupun tiba di Stasiun Purwokerto.

KAI Daop 5 Purwokerto mengapresiasi kepercayaan pelanggan serta dedikasi seluruh insan KAI yang tetap bertugas di Stasiun Purwokerto selama masa libur Tahun Baru.

“Kami berkomitmen untuk terus meningkatkan kualitas pelayanan agar perjalanan kereta api tetap aman, nyaman, dan berkesan, terutama pada momen-momen penting seperti libur Natal dan Tahun Baru,” tutup As’ad.

 

Follow akun sosial media kami untuk update berita terbaru!

TAG:angkutan nataru Stasiun Purwokertokai daop 5 purwokertokereta api Purwokertopenumpang Stasiun Purwokertostasiun purwokertoStasiun Purwokerto libur nataruStasiun Purwokerto padat penumpang
Artikel Sebelumnya Energi Surya Sayung Di Tengah Rob yang Tak Pernah Pergi, Ada Harapan Baru Warga Sayung dari Energi Surya
Artikel Selanjutnya Apel perdana, Pj Sekda ingatkan kemandirian fiskal Apel Perdana 2026, Pj Sekda Banjarnegara Tekankan Kemandirian Fiskal dan Hidup Sederhana
TAHUN BARU
HUT PBG 25
HUT PBG 25 HR IRAWAN
HUT PBG 25 MKKS
HUT PBG 25 MUKODAM

Tetap Update Berita Terbaru!

Follow akun media sosial Seputar Banyumas dan jangan lewatkan kabar penting seputar Banyumas dan sekitarnya!
FacebookSuka
XMengikuti
InstagramMengikuti
YoutubeSubscribe
TiktokMengikuti

Mungkin Anda Suka

Prakiraan cuaca purwokerto banyumas 16-17 januari 2026
BanyumasRagam

Prakiraan Cuaca Purwokerto Saat Long Weekend 16–18 Januari 2026, Hujan atau Cerah?

Oleh Kurnia
es brasil purwokerto
Banyumas

Es Brasil Purwokerto Bukan dari Brazil, Ini Sejarah Nama dan Cita Rasanya

Oleh Kurnia
djoko susanto
Banyumas

Bantah Narasi “Lawan Tak Seimbang”, Djoko Susanto Tegaskan Kemenangan Anthon Donovan di Mahkamah Agung

Oleh Besari
villa purwokerto staycation
BanyumasPlesiran

10 Rekomendasi Villa Purwokerto Terjangkau untuk Staycation Lepas Penat

Oleh Kurnia
Seputar BanyumasSeputar Banyumas
Ikuti Kami
  • Susunan Redaksi
  • Tentang Kami
  • Hubungi Kami
  • Disclaimer
  • Terms of Service
  • Kebijakan Privasi
  • Standar Perlindungan Profesi Wartawan 
  • Kode Etik Jurnalistik
Welcome Back!

Sign in to your account

Username or Email Address
Password

Lupa password?